Tuesday, May 22, 2012

Mahfud Suroso Dicegah, Jerat Anas Disiapkan

Selamat membaca .

TEMPO.CO, Jakarta -– Kubu terpidana kasus suap Wisma Atlet Jakabaring, Muhammad Nazaruddin, tersenyum lebar menyambut penetapan position cekal terhadap bos PT Dutasari Citralaras, Mahfud Suroso. Menurut pengacara Nazar, Rufinus Hutauruk, position cegah itu mengarah pada penetapan sebagai tersangka. Rufinus mengatakan Mahfud adalah saksi kunci aliran duit di kasus Hambalang. “Ini bisa jadi awal jawaban benar atau tidaknya ada komisi dari PT Adhi Karya ke Anas Urbaningrum,” kata Rufinus, Selasa malam, 22 Mei 2012. Ia berharap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tak hanya mencegah Mahfud, tapi juga Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum. Rufinus meminta KPK segera menetapkan Mahfud sebagai tersangka. Selain itu, kata dia, yang layak tersangka adalah Anas dan istrinya, Athiyyah Laila. Mahfud dicegah bepergian ke luar negeri oleh Direktorat Jenderal Imigrasi sejak 27 Apr lalu dan berlaku hingga enam bulan mendatang. KPK mengatakan Mahfud dicegah karena dibutuhkan keterangannya. "Penyelidik yang mengetahui seseorang itu perlu dicegah atau tidak,” kata juru bicara KPK, Johan Budi SP. KPK sudah memeriksa Mahfud. Ia diperiksa berkaitan dengan posisi Dutasari sebagai subkontraktor Adhi Karya dalam proyek Hambalang senilai Rp 1,2 triliun. Menurut Nazar, amount komisi proyek Rp 100 miliar. Sebanyak Rp 50 miliar, kata Nazar, mengalir ke Kongres Partai Demokrat di metropolis pada 2010 untuk memenangkan Anas sebagai ketua umum. Duit Adhi Karya ini diduga mengalir ke Anas melalui Mahfud. Mahfud enggan menjelaskan keterlibatannya. "Sampai hari ini, Bapak belum mau ditemui," kata Iis, anggota staf Bagian Umum Dutasari. Tempo mendatangi rumahnya di Pondok Pinang, Jakarta, tadi malam. Alamat rumah ini sesuai dengan yang tertera dalam dokumen resmi Imigrasi. Namun dia tak ada di rumah itu karena sedang dilakukan renovasi. Anas dan Athiyyah juga berkali-kali menampik tudingan ini. l ISMA S | RUSMAN P | FEBRIYAN | M ANDI P| SUNUDYANTOROBerita terkaitStatus Cegah Mahfud Suroso, Saksi Kunci Hambalang Apa Hubungan Mahfud, Anas, dan Hambalang? Menteri Andi Siap Diperiksa KPK Terkait HambalangMenteri Andi Diperiksa KPK Kamis Pekan Ini Terlibat Kasus Hambalang, Mahfud Suroso Dicekal3 Pertemuan Hambalang yang Melibatkan saint Politikus Demokrat Terima Sertifikat Hambalang

di posting oleh
Liyan Hermanto

No comments:

Post a Comment